Banjarnegara, Bawaslu Banjarnegara, saat sosialisasi pengawasan partisipatif terhadap insan Pers dan ormas, serta LSM, di Surya Yudha Sport Center Banjarnegara, Jumat (09/12/2022).
Upaya untuk mencegah terjadinya pelanggaran Pemilu dan meningkatkan kualitas Pemilu serentak tahun 2024, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Banjarnegara,
menggelar sosialisasi pengawasan partisipatif bersama insan media dan organisasi masyarakat (Ormas).
Dalam sosialisasi yang dilaksanakan di Surya Yudha Sport Center Banjarnegara, Jumat (9/12/2022) itu Bawaslu mengajak tokoh masyarakat, Ormas, serta para jurnalis yang ada di Banjarnegara untuk ikut terlibat dalam pengawasan Pemilu serentak 2024 sebagai pengawas partisipatif.
Ketua Bawaslu Kabupaten Banjarnegara, Sarno Wuragil mengatakan, sosialisasi pengawasan partisipasi cukup penting untuk membantu Bawaslu melakukan pengawasan pelaksanaan Pemilu 2024.
“Teman-teman dari organisasi masyarakat, tokoh agama, media massa, serta kelompok masyarakat lain, mempunyai peranan penting membantu pengawasan di lapangan. Hal ini sangat penting, karena adanya keterbatasan jumlah anggota Bawaslu yang ada di Banjarnegara,” katanya.
Menurutnya, saat ini tahapan kegiatan kepemiluan tahun 2024 sudah mulai berjalan. Sehingga pengawasan juga harus dilaksanakan, agar nantinya Pemilu dapat berjalan dengan aman, lancar, dan demokratis.
“Kita mengajak para Jurnalis sebagai kontrol sosial, juga ikut melakukan pengawasan pada semua kegiatan yang terkait dengan kepemiluan.
Sebagai lembaga pengawas Pemilu, Bawaslu tentu membutuhkan konsentrasi tinggi dan Bawaslu selaku lembaga pengawas pemilu yang sah, tidak mungkin bisa sendirian.
Butuh partisipasi dari semua masyarakat, agar Pemilu berjalan dengan aman dan demokratis,” kata dia.
Dikatakannya, dengan dilibatkan berbagai kelompok dalam pengawasan pemilu, diharapkan nantinya pelaksanaan Pemilu dari mulai tahapan awal sampai akhir berjalan aman, lancar, dan tertib.
“Dengan keterbatasan kami, tentu nantinya ada hal-hal di lapangan yang luput dari pengawasan, sehingga peranan pengawasan partisipasi ini sangatlah penting,” ujarnya.
Rapat koordinasi pengawasan pemilihan umum partisipatif oleh Bawaslu Banjarnegara berlangsung pada Jumat 9 Desember 2022, di Rejasa Room Surya Yudha dengan menghadirkan wartawan media dan Ormas/LSM yang ada di Banjarnegara.
Puluhan wartawan media dan Ormas/LSM yang ada di Banjarnegara mengikuti rapat koordinasi pengawasan pemilihan umum partisipatif yang digelar Bawaslu Banjarnegara sebagai upaya meningkatkan peran serta masyarakat dalam pengawasan Pemilu partisipatif.
Bawaslu Banjarnegara dalam kesempatan tersebut menghadirkan narasumber M. Iqbal Plt Kepala Kesbangpol Kabupaten Banjarnegara, serta Castro Suwito jurnalis Suara Merdeka.
Pada kesempatannya Castro Suwito mengungkapkan sebagai jurnalis, para wartawan dalam bertugas berpedoman pada undang-undang pers, yang mengikat perusahaan pers dan pekerja pers (wartawan).
Wartawan juga memiliki kode etik jurnalistik, yang garis besarnya mengikat pada etik institusional, etik personal dan etik profesional. Rudolfsiva













Komentar
Tuliskan Komentar Anda!